Tuesday, January 14, 2014

Pengertian Global Warming - Penyebab dan Akibat Pemanasan Global

Pengertian Global Warming - Penyebab dan Akibat Pemanasan Global - Setelah dalam postingan sebelumnya Lio Ngeblog berikan mengenai pengertian limbah , nah dalam kesempatan kali ini akan diberikan kepada anda mengenai pengertian global warming atau dalam bahasa indonesia disebut pemanasan global yang sering dibahas dalam dunia ilmiah. mungkin istilah mengenai global warming tidak asing ditelinga anda, namun apakah anda tahu apa arti global warming itu sendiri serta contoh pemanasan global yang terjadi pada lingkungan sekitar anda?


Pengertian Global Warming


Pengertian Global Warming (pemanasan global) adalah proses naiknya suhu rata-rata atmosfer, laut serta daratan bumi. Hal itu terlihat dari perubahan iklim yang tidak stabil sehingga tidak bisa diprediksi, cuaca yang ekstrim dimana sering terjadi angin topan, kemarau berkepanjangan, curah hujan yang tinggi dalam jangka waktu yang lama. Untuk melengkapi dari pemanasan global ini dibawah ini merupakan penyebab Global warming serta dampaknya bagi kehidupan


Penyebab Global Warming (pemanasan global)
  • Emisi karbon dioksida dari pembakaran bahan bakar fosil pembangkit listrik.
  • Emisi karbon dioksida dari pembakaran bensin pada kendaraan.
  • Emisi metana dari peternakan dan dasar laut Kutub Utara.
  • Deforestasi, terutama hutan tropis untuk kayu, pulp, dan lahan pertanian.
  • Peningkatan penggunaan pupuk kimia pada lahan pertanian.

Akibat Global Warming (pemanasan global)
  • Kenaikan permukaan air laut di seluruh dunia.
  • Korban akibat topan badai yang semakin meningkat
  • Gagal panen besar-besaran.
  • Kepunahan sejumlah besar spesies.
  • Hilangnya terumbu karang
  • Hilangnya Gletser
  • Cuaca ekstrim

Kesadaran kita akan pentingnya menjaga akan lingkungan seperti mengurangi pemakaian kendaraan pribadi,menghemat  pemakaian listrik, melakukan reboisasi dan lain sebagainya sedikit banyak akan mengurangi efek dari global warming atau yang biasa disebut pemanasan global ini. Pemerintah sendiri juga telah menggalakkan program-program dalam rangka menanggulangi efek pemanasan global ini dengan mencanangkan gerakan sejuta pohon yang dilakukan oleh Kementerian Perhutanan.

No comments:

Post a Comment